Inilah cara mudah mempelajari aqidah Islam melalui RINGKASAN TANYA JAWAB bersama para ulama besar yang tergabung dalam Al-Lajnah Ad-Daimah. Bagi pembaca yang ingin mempelajari lebih jauh disertai dalil dan penjelasannya silakan klik link-link sumber yang ada di: http://nasihatonline.wordpress.com/
RINGKASAN TANYA JAWAB Aqidah
1. Seorang yang meyakini ada selain Allah yang mengatur alam ini
Jawab: Barangsiapa meyakini seperti itu kafir
2. Sekelompok orang ber-istighotsah (meminta pertolongan ketika musibah) kepada selain Allah
Jawab: Mereka telah berbuat syirik besar
3. Istighotsah kepada orang yang tidak hadir, serta orang mati
Jawab: Syirik besar
4. Bolehkah sholat menjadi makmum kepada orang yang ber-istighotsah kepada penghuni kubur?
Jawab: Tidak sah sholat dengan bermakmum kepadanya, karena dia seorang yang menyekutukan Allah
5. Bolehkah seorang berdoa: “Jawablah wahai para pengawal asmaul husna untuk mengabulkan hajatku?”
Jawab: Syirik besar, karena itu adalah doa kepada selain Allah
6. Minta tolong kepada orang mati
Jawab: Syirik besar, karena itu adalah doa (permohonan) kepada selain Allah
7. Minta tolong dari seorang yang tidak hadir
Jawab: Hendaklah dinasihatkan, jika pelaku tidak meninggalkan kesyirikan itu maka dia musyrik
8. Dzikir berjama’ah dengan satu suara (koor) seperti cara kaum Sufi
Jawab: Bid’ah
9. Berdoa kepada selain Alah seperti kepada para wali dan orang-orang shaih
Jawab: Syirik besar yang mengeluarkan pelakunya dari Islam
10. Mengaku tahu ilmu ghaib
Jawab: Kufur
Sumber: http://nasihatonline.wordpress.com/2010/07/19/cara-mudah-mempelajari-aqidah-islam-1/
RINGKASAN TANYA JAWAB Fiqh
1. Apakah pendapat yang kuat tentang hukum asal air?
Jawab: Hukum asal air itu suci
2. Bolehkah orang junub mandi pada air yang tidak mengalir?
Jawab: Tidak boleh
3. Bagaimana hukum mandi di air tidak mengalir yang mencapai dua qullah atau lebih, yang belum berubah warna, rasa dan baunya?
Jawab: Boleh mandi dan berwudhu darinya
4. Apa hukumnya mandi junub di kolam umum dan kolam masjid?
Jawab: Tidak boleh, dan wajib untuk menasihati dan membinmbing manusia dalam masalah ini
5. Apa hukum berwudhu dengan air merah yang tersisa pada saluran atau bejana air?
Jawab: Tidak masalah sepanjang berubahnya bukan karena najis
6. Apa hukum menggunakan air yang dipanaskan matahari?
Jawab: Kami tidak tahu adanya dalil shahih yang melarang penggunaannya
7. Bolehkah berwudhu dari air laut?
Jawab: Boleh berwudhu dengannya
8. Apakah air-air selokan menjadi suci setelah disuling?
Jawab: Menjadi suci jika air itu kembali ke bentuk aslinya
9. Apa hukumnya menggunakan toilet gaya Barat?
Jawab: Boleh
10. Kencing berdiri, apakah halal atau haram?
Jawab: Tidak diharamkan, akan tetapi sunnahnya sambil duduk
11. Berdoa kepada para Nabi dan wali yang sudah mati
Jawab: Syirik besar
12. Seorang yang ber-istigotsah dengan para wali ketika musibah
Jawab: Syirik besar
13. Bertawasul dalam doa dengan kehormatan Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam, atau kehormatan sahabat dan selainnya
Jawab: Tidak boleh (karena tidak berdasarkan dalil yang shahih, penj.)
14. Istighotsah dengan orang mati atau orang hidup yang tidak hadir, baik jin, malaikat maupun manusia
Jawab: Syirik besar
15. Menjampi orang yang sakit dengan bacaan Al-Qur’anul Karim dan dzikir-dzikir (yang ada dalilnya)
Jawab: Hal itu disyariatkan
16. Bertawasul dalam doa dengan nama-nama Allah Ta’ala yang maha baik
Jawab: Hal itu disyariatkan
17. Apakah boleh seorang berkata: Ya Mu’in (Wahai Yang Maha Penolong) Ya Robb (Wahai Robb)?
Jawab: Boleh
18. Istighotsah dan bergantung kepada jin demi terkabulnya hajat
Jawab: Syirik dalam ibadah
19. Seorang muslim ketika hendak berdiri maupun duduk selalu mengucapkan: Ya Aba Qosim, Ya Syaikh Abdul Qodir Jailani
Jawab: Termasuk syirik besar
20. Istighotsah kepada selain Allah untuk kesembuhan orang sakit, menurunkan hujan, atau memanjangkan umur
Jawab: Termasuk syirik besar
Sumber: http://nasihatonline.wordpress.com/2010/07/26/cara-mudah-mempelajari-aqidah-islam-2/
RINGKASAN TANYA JAWAB FIQH (Bagian 2)
11. Apa hukum menyebut nama Allah di kamar mandi?
Jawab: Makruh
12. Apa hukunya masuk kamar mandi dengan membawa kaset-kaset (termasuk HP, penj.) yang terekam ayat-ayat Al-Qur’an?
Jawab: Makruh jika tidak diperlukan (seperti jika khawatir hilang, penj.)
13. Menghadap kiblat maupun membelakanginya ketika buang hajat
Jawab: Haram jika tanpa penghalang
14. Mendahulukan wudhu sebelum istinja’ dan istijmar
Jawab: Tidak sah wadhunya
15. Ber-istinja’ karena buang angin
Jawab: Makruh
16. Apakah wajib bagi orang yang baru bangun tidur untuk ber-istinja’ atau berwudhu tanpa harus istinja’?
Jawab: Tidak harus ber-istinja’
17. Keluar tetesan-tetesan kencing setelah istinja’
Jawab: Jika seorang yakin telah keluar tetesan kencing maka wajib baginya untuk (istinja’ dan) berwudhu kembali dan mencuci bagian pakaian yang terkena. Adapun jika dia masih ragu, maka tidak batal waudhunya
18. Menggunakan sapu tangan dan kertas dalam istinja’
Jawab: Boleh
19. Menggunakan siwak di dalam masjid
Jawab: Boleh bersiwak di dalam maupun luar masjid
20. Bersiwak saat sedang sholat
Jawab: Tidak disyariatkan
RINGKASAN TANYA JAWAB AQIDAH (Bagian 3)
21. Seorang muslim mukallaf yang berkeyakinan bolehnya bernadzar dan menyembelih untuk orang-orang mati
Jawab: Keyakinannya itu termasuk syirik besar
22. Hukum meminta tolong dengan kuburan para wali, tawaf mengitarinya, mencari berkah dengan batu-batuannya dan bernadzar untuk para wali tersebut
Jawab: Syirik besar
23. Meminta tolong kepada para wali yang telah mati, memayungi kuburannya dan bertawasul dengan mereka
Jawab: Syirik besar (adapun memayungi kuburannya termasuk bid’ah yang mengantarkan kepada syirik)
24. Hukum nadzar
Jawab: Tidak disyariatkan
25. Bernadzar untuk selain Allah
Jawab: Syirik besar
26. Bernadzar untuk kuburan para ulama
Jawab: Syirik (besar)
27. Bersujud dan menyembelih di atas kuburan
Jawab: Paganisme Jahiliyah dan syirik besar
28. Menyembelih untuk mayyit yang mengaku wali Allah
Jawab: Termasuk syirik (besar)
29. Menyembelih untuk jin demi mencari keridhaannya, mengharap terkabulnya hajat atau agar selamat dari kejahatannya
Jawab: Syirik besar
30. Menyembelih (untuk selain Allah) di kuburan para wali
Jawab: Syirik (besar)
Sumber: http://nasihatonline.wordpress.com/2010/07/31/cara-mudah-mempelajari-aqidah-islam-3/
RINGKASAN TANYA JAWAB FIQH (Bagian 3)
21. Menggunakan siwak sepanjang hari ketika puasa Ramadhan
Jawab: Boleh
22. Bersiwak dengan sikat dan pasta gigi
Jawab: Boleh
23. Anak dikhitan sebelum berumur tujuh hari
Jawab: Boleh
24. Apakah khitan bagi laki-laki saja?
Jawab: Khitan wajib bagi laki-laki, sedangkan bagi wanita hukumnya sunnah dan kemuliaan baginya
25. Bolehkah mengadakan perayaan ketika khitan?
Jawab: Tidak ada perayaan khitan dalam Islam
26. Bolehkah menetapkan hari khitan pada hari kelahiran Nabi shallalahu’alaihi wa sallam disertai perayaannya?
Jawab: Bid’ah yang diada-adakan (bukan ajaran Islam)
27. Apakah khitan termasuk syarat masuk Islam?
Jawab: Khitan tidak termasuk syarat masuk Islam
28. Jika seorang laki-laki masuk Islam setelah berumur 30 atau 40 tahun, apakah wajib berkhitan?
Jawab: Jika dia telah tua dan tidak berkhitan karena berat maka tidak apa-apa (karena jangan sampai membuat dia tidak masuk Islam)
29. Khitan untuk anak perempuan sunnah atau makruh?
Jawab: Sunnah
30. Apa hukumnya melubangi telinga wanita (untuk tempat anting)?
Jawab: Tidak apa-apa
Sumber: http://nasihatonline.wordpress.com/2010/07/29/cara-mudah-mengetahui-hukum-fiqh-bersuci-bag-3/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan kasih komentar, dengan syarat menjaga adab-adabnya, tidak mengandung kata-kata kotor, makian dan sebagainya. Dan kami tidak melayani perdebatan atas sesuatu yang telah jelas dari al-Qur'an, as-Sunnah dan Ijma', namun jika ada hal yang masih samar, silahkan tanyakan