Pendekar Sunnah - Abu Fajri Khusen's Blog

Jumat, 15 April 2011

Nasehat Singkat Namun Padat Tentang Taubat


Segala puja dan puji hanya bagi Alloh atas segala nikmat, kita memohon pada-Nya ampunan dan rahmat.
Shalawat dan salam kita panjatkan kepada Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam pemimpin ummat dari dunia sampai akherat, padanya kita berharap syafa'at.

Wahai sahabat, ikhwan maupun akhwat,
Renungkan dengan cermat ini nasehat, walau pun singkat, jangan kau anggap sebagai angin lewat. Saya tulis ini nasehat, dalam kondisi hati yang sedang gawat,
hati yang mulai berkarat akibat maksiat, berupa syubhat han syahwat, tak ada yang bisa dijadikan obat, kecuali dengan bertaubat dan memperdalam ilmu syariat.


Wahai sahabat, ikhwan maupun akhwat,
Ingat, segala keindahan dan kesenangan duia yang memikat,telah memalingkan kita dari negeri akhirat, dimana disana hanya ada dua tempat, negeri yang penuh dengan nikmat, atau negeri yang diliputi oleh api yang teramat sangat menyengat.

Jangan samoai kita kena tipu muslhat, yang dibisikkan oleh iblis terlaknat, semoga kita termasuk ke dalam golongan orang-orang yang selamat, dari azab Alloh yang dahsyat.



Wahai sahabat, ikhwan maupun akhwat,
Tentu kita telah melihat di dalam al- kitab,yang berisikan banyak ayat, yang menceritakan betapa dahsyat apa yang akan terjadi pada hari kiamat.


Wahai sahabat, ikhwan maupun akhwat,
Janganlah kita melalaikan shalat, bagi laki-laki berjamaah di masjid terdekat,
karena shalat, adalah yang terpenting setelah dua kalimat syahadat.

Duhai jiwa yang bermaksiat, pintu taubat masih terbuka selama jiwa belum di kerongkongan dan sakarat.

Duhai jiwa yang pekat dengan maksiat,
apa engkau merasa aman dari azab,
apa engkau merasa aman dari makar Alloh Yang Maha Melihat.


Duhai jiwa yang merindukan taubat,
taubat yang merupakan rahmat
untuk hamba-Nya agar ampunan yang didapat

Duhai jiwa yang merindukan taubat,
sesungguhnya Alloh membentangkan tangan-Nya untuk menerima taubat
yang berbuat kesalahan sampai matahari terbit dari barat.

Kembalilah kepada Alloh Duhai jiwa yang bermaksiat,
menjauhlah diri dari laknat
apakah engkau tidk ingat, di kala engkau sehat, duhai kerabat,
apa engkau menunggu kain kafanmu terikat, duhai kerabat,

apakah engkau telah merasa selamat nanti di akherat,
hingga kau tak sempat taubat..

sebelum ajal mendekat,
sebelum nyawa diangkat oleh malaikat,
sebelum matahari terbit dari barat,
sebelum pintu taubat tertutup rapat,
sebelum semuanya terlambat,
cepat-cepat kita bertaubat,
agar kita selamat nanti d akherat.

Semangat.

Oleh:
Abu Fajri Khusen, yang butuh nasehat
Ini nasehat Selesai dibuat pada hari Jum'at, jamnya tak ingat, di Subang Jawa Barat.

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan kasih komentar, dengan syarat menjaga adab-adabnya, tidak mengandung kata-kata kotor, makian dan sebagainya. Dan kami tidak melayani perdebatan atas sesuatu yang telah jelas dari al-Qur'an, as-Sunnah dan Ijma', namun jika ada hal yang masih samar, silahkan tanyakan

Kritik dan Sarannya tafadhol

Blog Sahabat Sunnah